"Waaa...ngajak anak liburan dan jalan-jalan mah tetep aja ibunya momong, tapi pindah lokasi"
Wkk..kalau ada yang berpendapat begitu, oke lah saya mengerti. Sesama emak pasti merasakan kalau liburan dengan anak, terutama dengan balita itu memang butuh bekal lebih, yakni KESABARAN. Tapi..tahukah, bahwa dengan mengajak anak berlibur akan meningkatkan KECERDASAN otak anak?
Ha..kok bisa?? Jadi begini, saat anak kita ajak melakukan atau melihat hal-hal baru di luar kebiasaan yang ia lakukan di rumah, maka play system dan seeking system yang ada pada bagian otak limbic anak akan semakin terlatih dan termaksimalkan. Misalnya saja mrngajak anak-anak ke pantai. Pada saat kaki mereka menginjak dan tenggelam dalam pasir, berenang di kolam renang, atau hal yang paling simpel, menggendong mereka di belakang punggung kita, maka sesungguhnya play system pada otak tengah di latih. Seeking systempun akan terbangun saat mengajak anak-anak ke tempat baru, lebih-lebih yang kaya akan petualangan dan tantangan.
Disamping kedua manfaat tadi, secara tak langsung anak juga akan diasah kemampuan kognitifnya. Selain itu, saat berada di lingkungan baru, hal yang paling mungkin adalah bertemu dengan orang-orang baru, dengan beragam latar belakang, hingga otomatis kemampuan untuk fokus serta kecerdasan sosialnya akan lebih berkembang.
Wow..ternyata dahsyat juga ya efek ngajakin liburan serta jalan-jalan ke anak. Makanya, kalau pas ada kesempatan, segera kenalkan anak-anak pada tempat baru. Urusan transportasi, segera pesan tiket Garuda sekarang, dan berliburlah dengan tenang dan nyaman.
Ngomongin lokasi liburan alias destinasi jalan-jalan yang memenuhi syarat (menantang, penuh petualangan, dan mencerdaskan) banyak banget yang bisa dipilih. Bisa lokasi-lokasi wisata domestik, atau tempat-tempat wisata yang pas untuk anak di Malaysia.
Kok Malaysia? Karena pada dasarnya Malaysia masih tetanggaan sama Indonesia, jadi secara jarak tidak begitu jauh. Di sana nantinya anak-anak akan makin kaya dengan pengalaman. Yup, untuk para orang tua, agar liburan tercapai, jangan abaikan pula 4 hal yang perlu diperhatikan saat melakukan perjalanan wisata bersama balita.
Berikut, tempat-tempat wisata di Malaysia yang OK banget untuk menikmati liburan bersama anak-anak. Kenapa? Tempat-tempat ini nggak cuma me-refresh tapi juga mencerdaskan.
Kok Malaysia? Karena pada dasarnya Malaysia masih tetanggaan sama Indonesia, jadi secara jarak tidak begitu jauh. Di sana nantinya anak-anak akan makin kaya dengan pengalaman. Yup, untuk para orang tua, agar liburan tercapai, jangan abaikan pula 4 hal yang perlu diperhatikan saat melakukan perjalanan wisata bersama balita.
Berikut, tempat-tempat wisata di Malaysia yang OK banget untuk menikmati liburan bersama anak-anak. Kenapa? Tempat-tempat ini nggak cuma me-refresh tapi juga mencerdaskan.
1. Legoland
Tempat pertama yang bisa dikunjungi adalah Legoland. Sesuai namanya, di tempat ini terdapat banyak miniature yang terbuat dari Lego. Siapa tho yang tak menyukai permainan melatih otak ini? Di Legoland, terdapat 40 wahana permainan dan juga permainan air/Water Park. Sejak dibuka tahun 2012, Legoland menjadi tempat wisata yang paling banyak menarik pengunjung di Malaysia.
2. Aquaria di KLCC
Tujuan selanjutnya adalah Aquaria di KLCC. Daya tarik utama dari tempat ini berupa aquarium raksasa yang sangat cocok sebagai destinasi wisata keluarga, karena memadukan unsur pendidikaan dan hiburan. Di Aquaria terdapat lebih dari 5000 jenis hewan laut, dimana pengunjung bisa memasuki terowongan, berjalan dengan view kaca raksasa di atasnya. Di sini juga terdapat atraksi makan ikan yang tentu saja sangat menarik untuk anak-anak, hingga sayang untuk dilewatkan.
3. Penang Toys Museum
Penang Toys Museum merupakan museum unik yang memiliki koleksi berbagai jenis mainan, dari berbagai penjuru dunia. Siapapun setuju jika mengunjungi museum dapat meningkatkan pengetahuan anak. Dan yang pasti, di sini mereka tidak akan merasa bosan karena isi dari museumnya adalah mainan yang pastinya akan membuat anak betah.
4. Kuala Lumpur Bird Park
Inilah tempat yang juga wajib Anda dan keluarga kunjungi. Di sini pengunjung, termasuk anak-anak dapat memberi makan berbagai jenis burung. Asyiknya para burung di biarkan bebas, dan pastinya terpelihara dengan baik.
5. Hello Kitty Town
Ah, siapa yang tak menyukai kucing imut berwarna pink ini. Menjadi salah satu tempat wisata yang paling terkenal, Hello Kitty Town sangat cocok bagi keluarga yang membawa anak perempuan. Di tempat ini, pengunjung akan menemukan kota dengan tema Hello Kitty dengan nuansa serba pink. Jika Anda pengoleksi kucing imut ini, maka bersiaplah menemukan barang unik bertemakan Hello Kitty.
6. Petrosains
Ya, mendengar namanya, Anda pasti tahu jika ini adalah tempat pusat ilmu pengetahuan yang dibangun Petronas. Di sini anak-anak akan belajar banyak hal secara menyenangkan.
Saat masuk, pengunjung akan diajak naik gondola yang memiliki fasilitas audio dan visual untuk menjelaskan perminyakan di Malaysia. Terdapat pula patung T-Rex yang berukuran besar untuk anak yang menyukai dinosaurus, dan gunung berapi yang menyemburkan laharnya.
Nah, menarik bukan? Selain anak akan terhibur kecerdasannya pun akan terasah. Jadi tunggu apalagi, segera cek harga tiket Garuda Indonesia termurah di Traveloka sekarang juga. Caranya gampang banget, cukup mengunjungi website-nya dengan menuju laman berikut atau download aplikasinya.
Ke Malaysia, anak pun jadi mengenal naik LRT, bahasa, dan kuliner yang berbeda. Jadi nambah pengetahuan anak2.
BalasHapusSelama ini aku liburan sendiri karena masih single tapi nantinya setelah menikah pengen juga bawa anak. Membawa anak berlibur mungkin disesuaikan dengan tempatnya ya mbak. Di Malaysia banyak referensi yang cocok untuk anak ya mbak. Duh gak sabar pengen punya anak tapi masih single (suami mana suami),hehhehe
BalasHapussepertinya Wahyu bakalan seneng kalo diajak ke aquaria :)
BalasHapusSetuju mbak, serasa ngajak anak keluar dari kebiasaannya sehari-hari.
BalasHapuslegoland! anak-anakku kayaknya bakal betah di sana!
BalasHapusmengajak anak liburan memang bagus ya buat perkembangan anak. anak2 punya pengalaman baru yg menyenangkan
BalasHapusWaaaaduuuh kyknya aku kelewatan banyak hal waktu ke Malaysia dah hiks..
BalasHapusBtw emang kok klo ngajak anak traveling dia akan inget yg indah2 ttg perjalanan , makannya aku seneng ngajak anak jalan
Sepakat kalo liburan bikin anak makin cerdas. Setelah keshariannya diisi dg beragam hal akademis, berlibur itu indah hehehe. KApan ya bisa ajak anakku ke Malay ? makasih infonya aku save Mbak
BalasHapusSebagai ibu yg suka bgt traveling, aku jujurnya pasti lbh seneng jalan tanpa anak, biar ga ribet. Tapiiiiii, adalah waktu2 di mana aku jg bawa anak saat jalan2 mba :). Tujuanku 1, biar anakku bisa bljr lbh banyak, biar dia melihat dunia, biar dia tau kalo wrna kulit di dunia ini bukan cuma 1 macam, biar dia tau ada negara2 yg menglami musim dingin dan salju, dan dgn jalan2 dia lbh cepet bljr geografi :p.
BalasHapusAku slalu ingetin tiap kali traveling, misalnya ibu kota negara yg kita sedang visit apa... Dan dia gmpang ingetnya, krn prnh kesana. :D. Intinya, traveling pastilah melatih kecerdasan anak jg :).
Pengen juga neh ngajak anak main ke Malaysia. Di Legoland sama Hello Kitty kayaknya anak-anak pasti senang neh.
BalasHapusNgajak anak kecil liburan emang bagus teh,
BalasHapustapi kalo umur anaknya masih sangat kecil kadang suka repot juga karna suka nangis :(
WAh mantap mantap semua tempat berliburnya, jadi pengen ke semua tempat, kecuali hello kitty kayaknya soalnya saya takut lihat hello kitty.., hehehee
BalasHapusDari semua destinasinya paling suka yang legoland. Bermain sambil belajar merangkai balok :D
BalasHapusWaah... Noted mba.. Semoga bisa segera mengajak anak anak main ke Malaysia... Kayanya semua tempatnya mereka bakalan suka deh...
BalasHapusWuahhh moga tercapai halan2nya ke malaysia mb sulis, nek aku malah penasaran ama akuarium raksasanya, mirip kayak yang di singapur, hihi, tapi suka serem pas napak kaki bawahnya lantai bening terus ada hiu lewat wkwkwkwk, untungny kacanya tebel n safety
BalasHapusBaru seputar KL saja sih. Belum sampai Penang & Malaka. Alhamdulillah di menara Petronas kami semua masih dpt jatah naik sampai puncak karena jumlahnya dibatasi.
BalasHapusPasti sesuatu ide yang bagus untuk menyenangkan hati anak, walaupun kadang repot dan ga jarang stok sabar berkurang hehe
BalasHapusMalaysia seru sih, wisatanya... apalagi KLCC-nya.
BalasHapusbelum pernah ke malaysia XD
BalasHapusKeren ya, selain berlibur jadi tambah pengetahuan. Semoga bisa ke tempat yang ada di atas :)
BalasHapusPengen legolaand..
BalasHapus