Nyatanya dalam kehidupan sehari-hari banyak hal yang membuat kita harus menunggu. Menunggu antrian untuk mendapatkan pelayanan, menunggu jemputan, menunggu jadwal (penerbangan misalnya), menunggu seseorang yang kita inginkan untuk datang, dan lain sebagainya.
Kalau tidak diakali, maka acara menunggu ini akan membuat jenuh, bahkan bisa jadi uring-uringan. Bikin darah tinggi dan cepet tua dong!
Jangan sampe lah, karena sebenarnya kita bisa saja menikmati acara menunggu tadi dengan beberapa aktivitas seru yang bahkan bisa membuat lupa, bahwa sebenarnya kita tengah menunggu sesuatu.
Lakukan Hal Berikut, dan Waktupun Terasa Cepat Berlalu
Dalam sebulan terakhir, coba hitung berapa kali teman-teman harus berada dalam posisi menunggu? Nunggu antrian untuk mendapatkan jatah vaksin, menunggu mendapatkan pelayanan pada sebuah perusahaan/lembaga misalnya, atau nunggu pas janjian sama rekanan usaha bisa juga.
Gimana rasanya kalau kemudian kita hanya menunggu tanpa melakukan apapun? Bosan, jenuh. Jenuh biasa timbul saat kita ngerasa nggak ada yang bisa dilakukan. Padahal sebenarnya banyak hal asyik yang bisa kita kerjakan, misalnya:
1. Mencari Teman Mengobrol
Percayalah, kadang dari sebuah obrolan yang tidak disengaja akan datang ide-ide baru, atau bahkan peluang bisnis baru. Seorang teman pernah bercerita, kalau usaha yang tengah ia jalankan saat ini merupakan hasil obrolannya dengan seseorang (dengan usaha yang sama) saat ia tengah menunggui orang tuanya di rumah sakit.
Walaupun begitu, ide mencari teman ngobrol ini tidak bisa diterapkan di semua tempat. Sebelum membuka percakapan atau obrolan dengan seseorang, pastikan bahwa area yang digunakan memang diperbolehkan untuk bercakap-cakap. Aktivitas ini tidak direkomendasikan jika kamu sedang menunggu di tempat-tempat yang membutuhkan ketenangan dan konsentrasi tinggi, seperti misalnya kamu tengah menunggu di perpustakaan.
2. Membaca Buku, Majalah, atau Apapun
Dalam kacamata saya, membaca buku saat menunggu sesuatu itu ideal banget. Menurut saya tidak ada yang percuma dari aktivitas membaca, pasti ada manfaatnya. Idealnya kita membawa bahan bacaan sendiri, tapi kalaupun tidak, sekarang kita bisa dengan mudah mendapatkan sumber bacaan. Tempat-tempat publik biasanya menyediakan majalah atau surat kabar berbentuk fisik yang bisa pinjam. Misalnya fasilitas tadi tidak tersedia, kita tinggal membuka smartphone dan berselancar di dunia maya.
3. Mendengarkan Musik
Musik itu yoga jiwa. Saat mendengarkan musik-musik favorit, saya yakin jalannya waktu akan terasa lebih cepat berlalu. Untuk kebutuhan ini, lagi-lagi teman-teman bisa memanfaatkan smartphone dan memutar lagu melalui aplikasi pemutar musik ataupun memanfaatkan musik yang sudah ter-download di perangkat. Satu hal penting yang perlu diingat adalah selalu gunakan earphone. Takutnya apa yang kita putar, kita dengarkan akan menganggu orang-orang di sekitar.
4. Ngemil Snack
“Dietnya besok.. Senin depan niat diet lagi.” Ha..ha, becanda! Tapi beneran, menyantap sesuatu itu bisa dijadikan pelarian menyenangkan sebelum kita dilanda kejenuhan. Inget-inget saja, asal ngemilnya tidak berlebihan dan tidak membuang sampah sembarangan, it’s OK kok.
5. Bermain Game
Beruntungnya kita punya kesempatan untuk menikmati kecanggihan teknologi, ketika smartphone bisa menjadi paket all in one dimana kita bisa melakukan banyak hal hanya dengan satu perangkat. Itulah kenapa, di kala ada smartphone di tangan, bisa dibilang semuanya “aman”. Termasuk untuk mengusir ancaman rasa bosan saat di posisi harus menunggu sesuatu.
Game, baik game online maupun offline sebenarnya bukan hanya monopoli anak-anak ataupun para remaja. Para emak kayak saya, ibuk-ibuk seperti kita masih bisa dan boleh kok bermain game. Yang penting tahu porsi dan tetep ingat tanggung jawab.
Seorang teman memberi tahu tentang plays.org salah satu situs penyedia game online yang bisa langsung kita mainkan tanpa harus mendownloadnya. Dan ternyata, seru juga main game dari situs ini. Pilihan gamenya sampai ribuan.
Kalau mau game, tinggal milih di menu nya. Ada bermacam kategori di sana seperti Board games, Boat, Bowling, Adventure Time, Dinosaur Train, Football, Funny. Tinggal memilih dan memainkannya. Iya, semudah itu, dengan jenis game online yang terus ditambah dan diperbaharui. Asyik ya!
Paling seru lagi, mainan nge game di Plays.org ini sini seperti diajakin nostalgia ke game-game klasik jaman dulu. Ada yang ingat game Dora the Explorer nggak? Kita bisa kok bertualang bareng Dora lagi lewat game dari situs ini. Atau ada yang kangen main Minesweeper? Adaaa...😊😀
Saat ini, saya lagi seneng mainin game jenis Puzzle. Secara teknis mainin puzzle di sini ya sama kayak kita mainin puzzle secara offline, tinggal menyambungkan pola-pola yang disusun acak. Kayak jaman TK, tapi biarin ha..ha. Puas aja kalau bener menata puzzle nya.
Ada yang suka main puzzle kayak gini? Toss! |
Ngumpulin wortel di game Bugs Bunny😀 |
Trus ada lagi yang asyik dimainin. Game nya dikategori Swimming, judulnya Bugs Bunny Dare Diver. Jadi di game itu nanti kita bakalan ketemu kelinci yang terjun dari papan loncat. Nah, tugasnya kita ngumpulin wortel. Semakin banyak levelnya, semakin banyak wortel yang harus kita kumpulkan.
Gimana seru kan?
Itu tadi beberapa aktivitas yang bisa kamu lakukan, agar proses menunggumu tak lagi mbikin jemu, justru berubah seru. Have a nice day ya!
Posting Komentar
Posting Komentar