Kabin, menjadi bagian yang sangat penting pada sebuah mobil. Di bagian inilah, seorang pengemudi dan penumpang lainnya akan duduk saat sedang berkendara/melakukan perjalanan.
Dari segi ukuran, tiap jenis mobil memiliki kabin dengan tingkat kelapangan yang berbeda. Mobil tipe MPV misalnya. Kendaraan jenis ini memiliki 3 deret kursi depan, tengah, dan belakang dengan standard ukuran kabin yang bisa muat untuk 7 penumpang. Sementara mobil jenis SUV, sedan, dan hatchback hanya memiliki 2 baris kursi, dan hanya untuk 5 penumpang
Selain kabin, “ruangan” lain yang juga tak kalah penting adalah bagasi. Bagian ini berfungsi untuk menaruh atau menyimpan barang-barang yang dibawa selama dalam perjalanan.
Ukuran bagasi setiap mobil juga berbeda-beda tergantung dari dimensi dan juga jenisnya. Biasanya jika ingin mendapatkan bagasi dengan area yang lebih luas lagi maka bisa melipat kursi belakang untuk jenis MPV. Sedangkan jenis SUV atau hatcback tentunya bisa lipat kursi baris kedua dan untuk sedan sudah tidak diperluas lagi.
Dibandingkan dengan alat transportasi roda dua, mobil memang menawarkan kenyamanan lebih. Selain penumpang terlindungi dari cuaca panas atau hujan, mobil juga lebih bisa membawa banyak barang.
Meskipun begitu, satu hal yang wajib kita tahu adalah bahwa sebenarnya mobil BUKAN TEMPAT UNTUK MENYIMPAN BEBERAPA JENIS BARANG dalam waktu yang lama. Iya, kita tidak disarankan untuk meninggalkan atau menyimpan beberapa jenis barang ini di dalam mobil dalam waktu yang lama. Kenapa? Takut akan menimbulkan masalah nantinya.
Beberapa Benda yang Berbahaya Bila Disimpan Dalam Kabin Mobil Terlalu Lama
Sudah benar dan paling nyaman kok kalau barang bawaan yang hendak kita bawa dalam perjalanan kita taruh di dalam mobil. Tapi, ada beberapa jenis barang yang tidak disarankan ditaruh/disimpan dalam mobil dalam jangka waktu yang panjang, terlebih saat mobil terparkir di bawah terik matahari langsung.
Bukan lagi masalah rawan terhadap tindak pencurian, tapi dikhawatirkan barang-barang ini justru akan menimbulkan kerusakan pada bagian kabin, atau kalau apes bisa membahayakan seluruh bagian mobil. Benda-benda tersebut antara lain:
Alat elektronik
Power bank menjadi salah satu barang elektronik yang berbahaya jika diletakkan di kabin dalam jangka waktu lama. Takutnya terkena panas matahari
Alat elektronik ada banyak sekali bisa berupa ponsel, laptop, kamera, power bank, dan masih banyak lagi. Keberadaan alat elektronik yang terdiri dari banyak material dan salah satunya adalah baterai yang menjadi sumber energi.
Saat mesin mati dan AC tidak menyala maka suhu dalam kabin akan terus naik sehingga makin panas. Jika suhu semakin panas maka baterai yang ada di alat elektronik tidak akan tahan panas dan bisa saja terjadi sebuah ledakan dari baterai. Selain bisa memicu terjadinya ledakan, alat elektronik yang terlalu lama disimpan dalam kabin tentu menjadi incaran orang-orang tidak bertanggung jawab.
Minuman bersoda
Bagi yang suka minuman yang bersoda maka harus selalu ingat untuk tidak meninggalkan minuman tersebut dalam mobil. Terutama minuman soda yang dikemas menggunakan material kaleng yang membuat udara dari luar tidak bisa masuk ke dalam kaleng. Apalagi material kaleng dibuat dari bahan aluminium dan juga logam, semakin panas suhu diluar kaleng maka akan membuat kaleng minuman soda berpotensi meledak.
Kacamata
Nggak nyangka ya, ternyata kacamata termasuk benda yang berbahaya saat disimpan dalam mobil dalam jangka waktu lama.
Dikatakan berbahaya karena lensa yang ada di kacamata mampu menarik sinar atau cahaya dari matahari. Jika suhu sedang tinggi maka akan membuat kacamata meleleh dan menjadi pengantar panas sehingga bisa menimbulkan percikan api.
Untuk teman-teman yang baru mau membeli mobil mobil bekas atau baru tentu harus tahu banyak informasi tentang cara menyimpan barang dengan benar. Jangan sampai menyimpan benda atau barang yang salah sehingga bisa merugikan pemilik kendaraan. Bagi yang ingin beli mobil bekas tentunya tidak perlu bingung lagi karena sekarang ada platform mobbi. Platform yang selalu membantu masyarakat berbagai kalangan untuk mendapatkan kendaraan roda empat yang masih berkualitas.
Posting Komentar
Posting Komentar